Meramaikan NCC Banana week, cari resep yang lain dari pada yang lain. Akhirnya buat puding pisang. Resepnya dapat dari Sedap jadul sisipan ultra milk. So simple, so murah, no need mixer, no fluor. just egg, bread & banana off course ^-^
Resep aslinya sbb:
Bahan:
3 butir telur
125 gr susu kental manis coklat --> Bun pakai yang putih soalnya si mbak sensi ma coklat
200 ml air
2 lembar roti tawar kupas
3 buah pisang ambon, iris miring
25 gram ceri merah, potong kotak -> ga pakai
25 gram ceri hijau, potong kotak -> ga pakai
15 gram kismis -> ga pakai
Sebagai gantinya 50 gr keju cheddar
Cara:
1/. Kocok lepas te;ur, susu kental manis & air sampai rata, sisihkan
2/. Tata roti dalam pinggan tahan panas yang dioles margarin. Tata pisang diatasnya
3/. Siram dengan campuran susu sampai terendam
4/. Taburkan keju. Oven sambil direndam loyang yang berisi air 65 menit sampai matang
5/. Sajikan
Salam,
Rita
http://kuebubun.blogspot.com/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar