Senin, 18 Januari 2010

Cake Pisang by Lina Yuniarti


Halo mbak, mau ikut setor banana week ya...
Kebetulan nih beberapa waktu lalu aku sedang membuat cake pisang untuk tetangga depanku yang mau pindahan ke jakarta. Karena aku bikin 2 resep, sebagian adonan aku tuang dalam cup sehingga hasilnya seperti di foto. Untuk hiasannya aku taruh buah strawberry agar terlihat lebih cantik. Mudah-mudahan nyambung.... meskipun ini standart hanya cake pisang, tapi tetep gak mau ketinggalan ikutan....

Cake Pisang

Bahan:
- 150 gr mentega (butter)
- 175 gr gula tepung (bubuk)
- 4 btr kuning telur
- 4 btr putih telur (dikocok terpisah)
- 3 bh pisang ambon (aku pake pisang raja)


Campur & ayak:
- 225 gr tepung terigu segitiga
- 1sdt bak. powder
- 1/2 sdt soda kue

Caranya:
Siapkan loyang olesi margarine dan tepung terigu
Kocok putih telur sampe kaku. Kocok mentega & gula halus hingga lembut.
Masukkan kuning telur satu persatu sambil dikocok sampe putih ngembang.
Masukkan campuran bahan yang sudah diayak & pisang, aduk pelan pake spatula.
Masukkan putih telur keadonan tadi, aduk rata.
Panggang dioven kurleb 50 mnt, suhu 170 oC.

Sumber: dapurnya mba Ine


Salam,

Lina
http://www.sisi-lina.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar