Selasa, 19 Januari 2010

Nagasari Hunkwe Pisang by Elly Tjan


Hallo J. Dyah sebagai Host,
Mau ikut Banana Week. Kebetulan ada Banana sales dapat separoh harga jadi inget Banana Week. Melihat isi lemari punya persediaan tepung hunkwee. Jadilah nagasari hunkwe Pisang.

Resep Nagasari Hunkwe ala Elly T:
Ukuranya saya memakai bekas bungkus hunkwe. Instead memakai cangkir, berat sebagai dasar ukuran, saya memakai selongsongan bekas tepung hunkwe sebagai ukuran.

1 bungkus tepung hunkwe
2 uk. bungkus (bekas) gula
6 uk. bungkus (bekas) santan ( 4 santan Roy ditambah 2 air ) atau pakai susu
1 sdm coklate bubuk
2 buah pisang ambon ( bagi 2 dan masing dibagi memanjang )
1/2 sdt garam
1 lembar daun pisang

Cara:
Semua diaduk menjadi satu diatas api sedang kecuali pisang. Terus aduk sampai tepung kelihatan transparant, angkat. Siapkan daun taruh adonan diatas daun, ditengah taruh pisang. Tutup dengan adonan sampai pisang tertutup. Daun digulung dan ujungnya dilipat kebelakang.
Jadilah nagasari hunkwe pisang.
Selamat mencoba dan menikmati.

Salam,
Elly Tjan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar